Share

Wall Street Melonjak Ditopang Suksesnya Uji Coba Vaksin Virus Corona

Giri Hartomo , Okezone · Selasa 19 Mei 2020 08:27 WIB
https: img.okezone.com content 2020 05 19 278 2216260 wall-street-melonjak-ditopang-suksesnya-uji-coba-vaksin-virus-corona-Z8N4Z65fYh.png Wall Street (Foto: Reuters)
A A A

JAKARTA - Bursa saham Amerika Serikat (AS), Wall Street ditutup menguat pada perdagangan Senin waktu setempat, dengan indeks S&P 500 ditutup pada level tertinggi dalam 10 minggu terakhir..

Penguatan Wall Street ini ditopang berhasilnya uji coba vaksin virus corona tahap pertama oleh Moderna dan pemberian stimulus lebih banyak yang akan mengangkat ekonomi pasca dihajar Covid-19.

Melansir Reuters, Jakarta, Selasa (19/5/2020), indeks Dow Jones Industrial Average naik 911,95 poin atau 3,85% menjadi 24.597,37, indeks S&P 500 naik 90,21 poin atau 3,15% menjadi 2.953,91 dan indeks Nasdaq Composite naik 220,27 poin, atau 2,44% menjadi 9.242,83.

Baca Juga: Wall Street Berakhir Naik di Tengah Pelemahan Data Ekonomi AS

Saham produsen obat Moderna Inc (MRNA.O) melonjak 19,96% setelah uji coba tahap awal vaksin virus corona telah berhasil.

Setelah menguat 32% dari level terendah secara tahunan pada bulan Maret, indeks S&P 500 diperdagangkan dalam kisaran ketat di bulan Mei karena investor mempertimbangkan harapan pemulihan ekonomi di tengah kekhawatiran gelombang kedua virus corona.

"Fakta bahwa Moderna sukses dengan uji coba virus corona Fase 1 yang tampaknya positif," kata Ken Polcari, kepala strategi pasar di SlateStone Wealth LLC di Jupiter, Florida.

Baca Juga: Wall Street Menguat Ditopang Sektor Keuangan

Saham yang telah terpukul akibat kebijakan lockdown kini bergerak menguat.

Saham-saham yang mendapat keuntungan terbesar seperti Carnival Corp (CCL.N), Royal Caribbean Cruises Ltd (RCL.N) dan Norwegian Cruise Line Holdings Ltd (NCLH.N) semuanya mengungguli pasar yang lebih luas dengan keuntungan dari setidaknya 15%.

Saham maskapai penerbangan juga melonjak karena Delta Air Lines (DAL.N) mengatakan akan melanjutkan penerbangan beberapa rute utama pada bulan Juni. Indeks NYSE Arca .XAL naik 14,14%, dengan Delta naik 13,91%.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(dni)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini