Bos Apple Makin Kaya! Pertama Kali Hartanya Tembus US$ 1 Miliar

Bos Apple Makin Kaya! Pertama Kali Hartanya Tembus US$ 1 Miliar

Aulia Damayanti - detikFinance
Selasa, 11 Agu 2020 09:47 WIB
tim cook
Foto: twitter @tim_cook
Jakarta -

Kekayaan bersih CEO Apple Tim Cook kini melebihi US$ 1 miliar setara Rp 14,7 triliun (kurs Rp 14.700) setelah valuasi pasar perusahaan Apple mencapai US$ 2 triliun (Rp 29.400 triliun). Di bawah kepemimpinan Cook nilai perusahaan meningkat setelah harga saham naik hampir 5% pekan lalu.

Dikutip dari Daily Mail, Selasa (11/8/2020) Cook telah menjadi CEO Apple selama sembilan tahun. Menurut Bloomberg, mayoritas kekayaan Cook berasal dari penghargaan ekuitas yang diterimanya sejak bergabung dengan Apple pada tahun 1998.

Bahkan sejak menjadi CEO pada 2011 penghargaan atas saham terbatas dan ekuitas makin bertambah. Cook akan menerima pembayaran kesembilan dari penghargaan tersebut yang terdiri dari 560 ribu saham pada akhir Agustus 2020.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun, kekayaan Cook tidak seberapa dibandingkan kekayaan rekan-rekan dari perusahaan teknologi lainnya. Misalnya, Jeff Bezos pemilik Amazon menjadi orang terkaya di dunia karena memiliki kekayaan bersih senilai US$ 186 miliar (Rp 2.700 triliun).

Diikutip oleh pendiri Microsoft Bill Gates memiliki kekayaan bersih senilai US$ 121 miliar (Rp 1.700 triliun) dan Mark Zuckerberg pemilik Facebook kekayaan bersihnya senilai US$ 102 miliar (Rp 1.500 triliun).

ADVERTISEMENT

Menurut Bloomberg Billionaires Index, Zuckerberg, Bezos dan Gates kini menjadi orang yang dijuluki centibilionaire, julukan itu untuk miliuner yang kekayaannya lebih dari US$ 100 miliar.



Simak Video "Apple Bayar Rp 7,6 T Seusai Dituding Tipu Investor"
[Gambas:Video 20detik]
(zlf/zlf)