Dibuka Mengepal, IHSG Menguat Hampir 1 Persen Pagi Ini

Senin, 22 Februari 2021 - 09:29 WIB
loading...
Dibuka Mengepal, IHSG Menguat Hampir 1 Persen Pagi Ini
Foto/YorriFarli/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Indeks harga saham gabungan (IHSG) berada di zona hijau pada pembukaan perdagangan pagi ini. IHSG naik 56,33 poin atau 0,90% ke 6.288.

Pada pembukaan perdagangan, Senin (22/2/2021), terdapat 194 saham menguat, 47 saham melemah, dan 215 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp451,09 miliar dari 305,41 juta lembar saham yang diperdagangkan.

( Baca juga:Awal Pekan, Harga Emas Ingin Rebahan Saja )

Indeks LQ45 naik 9,74 poin atau 1,02% ke 961,59, indeks JII naik 5,93 poin atau 0,94% ke 634,60, indeks IDX30 naik 4,90 poin atau 0,97% ke 510,70, dan indeks MNC36 naik 3,46 poin atau 1,07% ke 326,35.

Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers, yaitu PT Multipolar Tbk (MLPL) naik Rp9 atau 13,24% ke Rp77, saham PT Itama Ranoraya Tbk (IRRA) naik Rp150 atau 6,00% ke Rp2.650, dan saham PT Timah Tbk (TINS) naik Rp120 atau 5,17% ke Rp2.440.

( Baca juga:Tembus Rp773,7 Juta, Istimewakah Mitsubishi Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4? )

Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain saham PT Wahana Interfood Nusantara Tbk (COCO) turun Rp18 atau 6,57% ke Rp256 dan saham PT Mahaka Media Tbk (ABBA) turun Rp5 atau 6,25% ke Rp75.
(uka)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1542 seconds (0.1#10.140)