Share

4 Fakta Pengganti Minyak Goreng Curah Dijual Rp14.000, Ibu-Ibu Boleh Beli Sampai 10 Liter

Shelma Rachmahyanti , MNC Media · Minggu 26 Juni 2022 03:43 WIB
https: img.okezone.com content 2022 06 25 320 2617956 4-fakta-pengganti-minyak-goreng-curah-dijual-rp14-000-ibu-ibu-boleh-beli-sampai-10-liter-Xia3RqWSF1.jpeg Minyak goreng curah. (Foto: Okezone)
A A A

JAKARTA – Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengumumkan nama baru untuk merek minyak goreng curah yang dikemas ke kemasan sederhana.

Dia menyebut minyak goreng curah kemasan sederhana tersebut dilabeli nama Minyakita.

"Nanti ditulis depannya harga Rp14.000 per liter, mereknya Minyakita, kalau kemasan kan bisa masuk ke market besar," ujarnya saat melakukan kunjungan di kawasan Klender.

 BACA JUGA:Beli Minyak Goreng Pakai PeduliLindungi, Lebih Mudah atau Sulit?

Berikut fakta pengganti migor curah dijual Rp14.000 yang dirangkum di Jakarta, Minggu (26/6/2022).

1. Ketersediaan Barang Ada

Mendag Zulkifli Hasan mengunjungi tiga toko yang menjual minyak goreng program pemerintah seharga Rp14.000 per liter di bilangan Klender Jakarta Timur, yaitu Toko Cahaya yang berada di daerah permukiman di Klender, Toko Nadia yang berada di Jalan Bekasi Timur Raya dan Toko Zulkifli yang berada di Pasar Klender.

Dalam kunjungannya tersebut, Mendag mengecek ketersediaan stok di pedagang aman untuk disalurkan kepada masyarakat.

Selain itu, Mendag yang akrab disapa Zulhas tersebut juga memastikan harga jual tetap di Rp14.000 per liter atau Rp15.000 per kg.

"Ketersediaannya ada, barangnya ada, bahkan lebih. Dengan harga Rp14 ribu per liter," kata Zulhas usai mengunjungi Pasar Klender Jakarta Timur.

2. Harga Migor di Jakarta Stabil Rp14.000

Mendag Zulkifli Hasan kembali melakukan sidak di Pasar Klender, Duren Sawit, Jakarta Timur. Dirinya bertemu pedagang dan memastikan harga minyak goreng Rp14.000 per liter.

Zulhas melakukan sidak pertama ke Toko Cahaya yang merupakan bagian Warung Pangan.

Selanjutnya, Zulhas mendatangi Toko Nadia yang merupakan Warung Gurih. Terakhir, Zulhas mendatangi Toko Zulkifli di Pasar Klender.

Seusai melakukan sidak, Zulhas memastikan, jika harga minyak goreng curah yang tersedia di Warung Pangan dan Warung Gurih dijual dengan harga Rp14.000.

“Kalau di Jakarta ini di mana-di mana, minyak itu stabil harganya Rp14.000,” kata Zulhas, Rabu (22/6/2022).

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

3. Masyarakat Tak Perlu Antre

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) ini juga memastikan, di Jakarta tidak ada lagi masyarakat yang mengantre untuk membeli minyak goreng.

“Tidak ada lagi yang ngantri minyak di Jakarta karena barangnya ada dan terbukti dengan harga Rp14.000,” papar Zulhas.

4. Ibu-Ibu Bisa Beli 10 Liter Sekaligus

Pembelian minyak goreng curah tak lagi dibatasi karena stok yang ada cukup dan stabil.

Masyarakat pun bisa beli minyak goreng curah 10 liter sekaligus.

Dia menyampaikan bahwa mulai hari ini pembelian minyak goreng curah sudah tidak dibatasi. Masyarakat boleh membeli hingga 10 liter per hari dengan harga Rp14.000 namun tetap menggunakan KTP.

"Mulai hari ini boleh sampai 10 liter," ujarnya.

Menurutnya, pembebasan pembelian ini untuk mendukung para UMKM kecil yang menjadi kan minyak goreng sebagai komponen utama dalam proses produksi makanan.

1
2

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini