Share

Jangan Khawatir! Begini Cara Beli Minyak Goreng Curah Online Jika Tak Punya Ponsel

Tim Okezone , Okezone · Minggu 26 Juni 2022 05:04 WIB
https: img.okezone.com content 2022 06 25 320 2618197 jangan-khawatir-begini-cara-beli-minyak-goreng-curah-online-jika-tak-punya-ponsel-kXdUxj1umQ.jpeg Minyak goreng curah. (Foto: Okezone)
A A A

JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan meminta masyarakat tak khawatir untuk pembelian minyak goreng curah lewat PeduliLindungi meski tak punya ponsel.

Dia memastikan masyarakat yang tidak punya ponsel untuk mengakses PeduliLindungi tetap bisa beli minyak goreng curah ini.

"Sementara masyarakat yang belum punya PeduliLindungi tidak perlu merasa khawatir, karena masih bisa membeli dengan menunjukkan NIK untuk bisa mendapatkan minyak goreng curah dengan harga eceran tertinggi (HET)," katanya lewat keterangan yang diterima di Jakarta, Sabtu (25/6/2022).

 BACA JUGA:Cara Beli Minyak Goreng Curah Online, Cek Ya Ibu-Ibu

Diketahui, pemerintah akan memulai sosialisasi dan transisi perubahan sistem penjualan dan pembelian minyak goreng curah dengan menggunakan PeduliLindungi pada 27 Juni 2022 mendatang.

Untuk sosialisasi akan dilakukan selama dua minggu.

Sehingga setelah masa sosialisasi selesai, semua penjualan dan pembelian minyak goreng curah akan menggunakan aplikasi PeduliLindungi.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Untuk aplikasi PeduliLindungi sendiri merupakan alat bantu pelacakan Covid-19.

Dia menambahkan pembelian minyak goreng curah di tingkat konsumen pun akan dibatasi maksimal 10 kilogram untuk satu NIK per harinya.

Meski dapat kuota banyak, dia menjamin konsumen bisa memperoleh minyak goreng curah dengan HET, yakni Rp14.000 per liter atau Rp15.500 per kilogram.

"Jumlah tersebut kami anggap sudah mencukupi untuk kebutuhan rumah tangga bahkan pengusaha usaha-usaha kecil," pungkasnya.

Baca Selengkapnya: Beli Minyak Goreng Pakai Aplikasi PeduliLindungi, Bagaimana yang Tak Punya Ponsel?

1
2

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini